Friday, December 19, 2014

Sejarah Hello Kitty



Postingan pertamaku...
Karena saya sangat menyukai Hello Kitty, maka postingan perdana saya akan membahas tentang...
Hello Kitty (ハローキティ Harōkiti?)[1] adalah nama untuk sebuah karakter yang didesain oleh perusahaan JepangSanrioHello Kitty diciptakan oleh perancang dari Sanrio yang bernama Shimizu Ikuko pada tahun 1974 yang merupakan tahun kelahiran resmi Hello Kitty.

Gambar Rumah Hello Kitty


Tokoh ini memang terlihat seperti kucing dan diberi nama Kitty.
- Hello Kitty bukanlah nama aslinya, nama asli Hello Kitty adalah Kitty White
Terlepas Dari itu semua, saya pribadi tetap meng-image-kan Hello kitty sebagai kartun kucing yang sangat menggemaskan...😍

Namun pencipta Hello Kitty, Sanrio mengatakan Kitty adalah seorang anak Inggris yang namanya Kitty White dan tinggal di pinggiran London, walaupun tak ada seorangpun yang tahu persis dimana.


- Hello Kitty memiliki seorang saudara kembar bernama Mimmy, cara membedakan antara Hello Kitty dengan Mimmy adalah pitanya, Hello Kitty memakai pita warna merah disebelah kiri, sedangkan Mimmy memakai pita kuning disebelah kanan.

- Meskipun diciptakan oleh Sanrio, perusahaan mainan dan character Jepang, Hello Kitty dikisahkan tinggal di London bersama orang tua dan saudara kembarnya.

- Ayah Hello Kitty adalah seorang pekerja diperusahaan perdagangan, sedangkan ibunya adalah seorang ibu rumah tangga yang jago memasak

- Makanan kesukaan Hello Kitty adalah Pie Apel

- Tinggi badannya setara dengan 5 buah apel, dan berat badannya setara dengan 3 buah ape

- Hello Kitty memiliki pacar bernama Daniel

- Hello Kitty lahir pada tanggal 1 November 1974

- Hello Kitty pertama kali muncul pada sebuah dompet kecil terbuar dari plastik, bentuk original Hello Kitty saat itu, memakai pita merah dengan baju onepiece all in one warna biru

- Hello Kitty merupakan character dengan produk terbanyak, mulai dari jepit rambut, pensil, dan lain sebagainya, yang diperkirakan mencapai 50.000 an produk berbeda

- Pecinta dan kolektor Hello Kitty biasa disebut Kitty-Ra

- Sekarang Hello Kitty sudah dijual di 60 negara di seluruh dunia

- Hello Kitty sebenarnya memiliki banyak sekali versi yang mana sebenarnya dibuat oleh orang yang berbeda pula, akan tetapi Hello Kitty original tetap dipertahankan hanya saja dibuat mengikuti sesuai dengan perkembangan jaman.

No comments:

Post a Comment